Sosok : Berkenalan dengan Full Cream

Assalamu'alaikum. Rutinitas akhir pekan emang ngga jauh dari rebahan dan dilanda kerinduan. Halah, apa cuma saya? Iya, kamu doang wkwkw. Oke kali ini aku akan mengenalkan support systemku di tahun 2019 ini ( iya ini tulisan 2019 yg baru gue temuin) . Suka ngga kebayang gimana kalo ngga ada mereka aku sambat sama siapa wkwkw. Oke, mereka menyebut dirinya Full Cream . Empat anak baru (junior) yang kemana-mana sepaket mulu, kecuali lagi ada halangan. Bukti bahwa persahabatan yang tulus itu ada. Mereka adalah adik tingkatku yang pernah aku kenalkan singkat di tulisan Gusti Allah Mboten Sare , cek yaw. Dan tulisan kali ini kudedikasikan untuk mereka, keempat adikku yang aku sayangi seperti Malika yang dirawat dengan sepenuh hati. Dua wanita dari Jawa Timur dan dua laki-laki dari Solo, Jawa Tengah. Entah kenapa aku merasa nyaman bersama mereka. Mulai dari makan siang bareng, kajian bareng, ngobrol di ruangan, nyamperin ke kosan mereka, ataupun main ke Bandung. Sudah banyak hal yang ka...